Senin, Mei 04, 2009

TUJUAN HIDUP

Dengan kerendahan hati walaupun sudah seminggu belakangan ini kondisi bunga bisa di
katakan tidak sempurna alias sakit, maka dari itu sekalian posting sekalian juga bunga mohon doa dari sobat bloger agar bunga cepat sembuh biar bisa bercengkrama lagi bersama sobat bloger semua, selain itu untuk postingan kali ini bunga mencoba mengajak anda semua merenungi menghayati mengenai tujuan hidup. mari kita simak pesan-pesan Al-qur'an tentang tujuan hidup yang sebenarnya

Nasehat ini untuk semuanya
Untuk mereka yang sudah memiliki arah
Untuk mereka yang belum memiliki arah
dan untuk mereka yang tidak memiliki arah
nasehat ini untuk semuanya
Semua yang menginginkan kebaikan
Nikah itu ibadah
Nikah itu suci........... ingat itu
Memang nikah itu bisa karena harta, bisa karena
kecantikan, bisa karena keturunan dan bisa karena agama.
Jangan engkau jadikan harta, keturunan maupun kecantikan sebagai alasan
karena semua itu akan menyebabkan celaka.
Jadikan agama sebagai alasan..... Engkau akan mendapatkan kebahagiaan.
Tidak dipungkiri bahwa keluarga terbentuk karena cinta
Namun...... jika cinta engkau jadikan sbg landasan,
maka keluargamu akan rapuh, akan mudah hancur.
Jadikanlah " ALLAH " sebagai landasan
Niscaya engkau akan selamat, Tidak saja dunia, tapi juga akherat
Jadikanlah ridho Allah sebagai tujuan
Niscaya mawaddah, sakinah dan rahmah akan tercapai.
Jangan engkau menginginkan menjadi raja dalam "istanamu"
disambut istri ketika datang dan dilayani segala kebutuhan
Jika ini kau lakukan "istanamu" tidak akan langgeng
Lihatlah manusia ter-agung Muhammad saw
tidak marah ketika harus tidur di depan pintu, beralaskan
sorban, karena sang istri tercinta tdk mendengar kedatangannya.
Tetap tersenyum meski tidak mendapatkan makanan
tersaji dihadapannya ketika lapar
Menjahit bajunya yang robek
Jangan engkau menginginkan menjadi ratu dalam "istanamu"
Disayang, dimanja dan dilayani suami
Terpenuhi apa yang menjadi keinginanmu
Jika itu engkau lakukan, "istanamu" akan menjadi neraka bagimu
Jangan engkau terlalu cinta kepada istrimu
Jangan engkau terlalu menuruti istrimu
Jika itu engkau lakukan akan celaka
Engkau tidak akan dapat melihat yang hitam dan yang putih,
tidak akan dapat melihat yang benar dan yang salah
Lihatlah bagaimana Allah menegur " Nabi "-mu
tatakala mengharamkan apa yang Allah halalkan hanya karena
menuruti kemauan sang istri.
Tegaslah terhadap istrimu
Dengan cintamu, ajaklah dia taat kepada Allah
Jangan biarkan dia dengan kehendaknya
Lihatlah bagaimana istri Nuh dan Luth
Di bawah bimbingan manusia pilihan, justru mereka menjadi penentang
Istrimu bisa menjadi musuhmu
Didiklah istrimu
Jadikanlah dia sebagai Hajar, wanita utama yang loyal terhadap tugas suami, Ibrahim.
Jadikan dia sebagai Maryam, wanita utama yang bisa menjaga kehormatannya
Jadikan dia sebagaiKhadijah, wanita utama yang bisa mendampingi sang
suami Muhammad saw menerima tugas risalah
Istrimu adalah tanggung jawabmu
Jangan kau larang mereka taat kepada Allah
Biarkan mereka menjadi wanita shalilah
Biarkan mereka menjadi hajar atau Maryam
Jangan kau belenggu mereka dengan egomu
Jika engkau menjadi istri
Jangan engkau paksa suamimu menurutimu
Jangan engkau paksa suamimu melanggar Allah
Siapkan dirimu untuk menjadi Hajar, yang setia terhadap tugas suami
Siapkan dirimu untuk menjadi Maryam, yang bisa menjaga kehormatannya
Siapkan dirimu untuk menjadi Khadijah, yang bisa yang bisa mendampingi suami
menjalankan misi.
Jangan kau usik suamimu dengan rengekanmu
Jangan kau usik suamimu dengan tangismu
Jika itu kau lakukan..... Kecintaannya terhadapmu akan
memaksanya menjadi pendurhaka...... jangan
Jika engkau menjadi Bapak
Jadilah bapak yang bijak seperti Lukmanul Hakim
Jadilah bapak yang tegas seperti Ibrahim
Jadilah bapak yang kasih seperti Muhammad saw
Ajaklah anak-anakmu mengenal Allah
Ajaklah mereka taat kepada Allah
Jadikan dia sebagai Yusuf yang berbakti
Jadikan dia sebagai Ismail yang taat
Jangan engkau jadikan mereka sebagai Kan'an yang durhaka.
Mohonlah kepada Allah
Mintalah kepada Allah, agar mereka menjadi anak yang shalih
Anak yang bisa membawa kebahagiaan
Jika engkau menjadi ibu
Jadilah engaku ibu yang bijak, ibu yang teduh
Bimbinglah anak-anakmu dengan air susumu
Jadikanlah mereka mujahid
Jadikanlah mereka tentara-tentara Allah
Jangan biarkan mereka bermanja-manja
Amin....

25 komentar:

Riau Tourism and Travel 4 Mei 2009 pukul 15.31  

1 2 3 pertamaXXXXxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxx

hidup bahagia mati masuk surga....

wakakaka...............



Riau Tourism and Travel

the beauty of riau 4 Mei 2009 pukul 15.46  

Benar tu, mesti cepatan nikah nih.

the beauty of riau 4 Mei 2009 pukul 15.46  

jalan2 sore sambil baca2 lumayan nambah ilmu :)

T.Yonaskummen 4 Mei 2009 pukul 16.49  

Pernikahan yang sempurna adalah kesempurnaan kehidupan kita...

SeNjA 4 Mei 2009 pukul 18.42  

bagus banget bunga....jadi nambah ilmu nih !

[NEW]eppie-cool 4 Mei 2009 pukul 19.07  

nikah itu suci, mudah bagi sebagian orang tetapi tidak bagi yang lain....jadi mengingatkan sekali ini posting

Pandu 4 Mei 2009 pukul 21.08  

Benar...
saya setuju dengan yang diatas....

Pandu 4 Mei 2009 pukul 21.12  

Benar-benar....
saya setuju dengan yang diatas....

Yanuar Catur 4 Mei 2009 pukul 21.42  

al quran memang memberi kecerahan buat kita semua
oiya,,semoga cepet sembuh ya??
amien

trimatra 5 Mei 2009 pukul 00.22  

jadi pingin cepat bikah nih.....sebegai penyempurna agamaku, bersama ridho-NYA

Unknown 5 Mei 2009 pukul 04.24  

Menikah denganmu....
Merasakan cinta
menikmati perjalanan usia...

*Kahitna song*

Seti@wan Dirgant@Ra 5 Mei 2009 pukul 06.18  

menikah sama itik bali,.... ogah,... takut ama babenya..yang galak. bawaannya golok melulu.
Nice posting....... sukses selalu

Uke Poet 5 Mei 2009 pukul 10.30  

nikah itu mudah
menjaga kesucian pernikahan itu susah
hehe, tul gak yah?

Unknown 5 Mei 2009 pukul 10.33  

nasihat yg berguna sekali nih.sudah sembuh belum?

suwung 5 Mei 2009 pukul 10.46  

kalo dah nikah terus?

usman 5 Mei 2009 pukul 11.03  

kira2 masih ada nggak ya sosok seperti itu dijaman sekarang ini?? kalo ada cariin dunk.......

usman 5 Mei 2009 pukul 11.04  

makasih kunjungannya

ellysuryani 5 Mei 2009 pukul 12.22  

Hai, smg lekas sembuh ya. Ya, masing2 kita memiliki arahnya sendiri2, meski mgkn org lain tdk memahami. Mari hidup dengan damai. Terimakasih sudah mampir dan meninggalkan jejak di lapak saya kawan.

nietha 5 Mei 2009 pukul 18.25  

adem banget baca postingannya

superuser17 8 Mei 2009 pukul 20.23  

wah, nasehat yang bagus buat semua sekaligus mengingatkan kita yang sedang lupa..makasih y..

nano 9 Mei 2009 pukul 02.53  

hehehehehe....muach to sobatku yang baik ni, emangnya mata lo nggak capek tiap malam begadang?????????????????????????

Raja Adley Paris Ishkandar Shah b. Raja Baharudin 9 Mei 2009 pukul 15.09  

Wassalam Bunga

Apa khabar? Semoga anda cepat sembuh ya.

Saya sebenarnya ingin mencari contact person di Siak, Sumatera kerana saya ingin mencari susur galur keluarga saya di sana. Hal ini kerana leluhur saya juga berasal dari Siak. Justeru, bila ada contact person di Siak, maka bisa saya datang ke sana nanti, Insya-Allah

MI Miftahul Huda 10 Mei 2009 pukul 07.07  

Tujuan hidup adalah kembali ke asal. Dari tanah kembali ke tanah, dari udara kembali ke udara, dari air kembali ke air, dari api kembali ke api dan dari Tuhan kembali ke Tuhan.

obat luxor 30 Januari 2012 pukul 20.10  

keren gan. artikel yg bagus dan bermanfaat.

Posting Komentar

Recent Coment

Friends Link

Buku Tamu

  © Blogger templates The Professional Template by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP